Alat Ukur TDS Meter

Konten [Tampil]
Alat Ukur TDS Meter - TDS Meter merupakan peranti yang dimanfaatkan untuk mengukur partikel padatan yang terlarut pada air minum yang tidak bisa dilihat dengan kasat mata. TDS atau yang disebut Total Dissolve Solid merupakan ukuran zat yang terlarut dalam air baik zat organik anorganik. Air minum biasanya mengandung sejumlah partikel seperti besi logam (alumunium, besi, mangan, tembaga, seng dan lain lainnya). Alat ini memiliki fungsi untuk mengukur kualitas cairan yang akan digunakan pada pengairan, kolam renang, budidaya hidroponik, air minum dan masih banyak lagi.



Cara Penggunaan TDS Meter

Untuk mengetahui partikel terlarut dalam suatu air dengan TDS Meter kita perlu menyediakan air yang akan diuji dan diletakan pada wadah atau tempat. Lalu celupkan TDS meter kedalam air tersebut. Dan angka akan muncul pada layar display. Sebaiknya kita tunggu 2 sampai 3 menit agar angkanya stabil. Tampilan layar LCD pada TDS Meter ini juga cukup besar yang akan memudahkan pemakai dalam membaca data pengukuran.
Walaupun instrumen ini dapat mengukur sejumlah partikel cair akan tetapi alat ini tidak dapat mengukur air panas, hal ini diakibatkan hasil yang ditampilkan tidak akan tepat. Sama halnya dengan air es atau air dingin yang diukur dengan TDS maka hasil pengukurannya tidak akan tepat. Tidak hanya air panas dan air es yang tidak bisa diukur, masih banyak cairan yang tidak bisa diukur dengan alat ini seperti air accu, alkohol, spiritus, air payau dan air laut. Hal tersebut diakibatkan cairan diatas bukan termasuk range pengukuran dari TDS Meter.

Jenis - jenis TDS Meter


TDS Meter Air KL 740

TDS Meter memiliki beragam jenis dari waktu ke waktu fitur semakin ditingkatkan untuk memudahkan penggunanya. Jenis TDS yang banyak digunakan saat ini TDS Meter Air KL 740. Kelebihan yang dimiliki TDS jenis ini merupakan pada fungsi Tombol Hold untuk menyimpan pengukuran, mematikan secara otomatis ketika sudah tidak digunakan 10 menit. Jenis TDS Meter ini sangat ideal dipakai untuk pengukuran penanaman hidroponik, kolam renang, dan lainnya.

TDS Meter KL -730
Selanjutnya merupakan TDS Meter KL -730. TDS Meter jenis ini biasanya dipakai untuk mengukur alat minum. Pengukuran pada alat minum bertujuan untuk menghilangkan komponen padatan yang tidak tampak mata. Teknologi yang terkenal pada jenis ini yakni memiliki mikroprosessor yang canggih, memiliki fitur hold dan auto off, mempunyai range pengukuran ganda dan masih banyak lagi.


0 Response to "Alat Ukur TDS Meter"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel