Bahaya Kaporit Bagi Kesehatan

Konten [Tampil]
Bahaya Kaporit Bagi Kesehatan - Renang merupakan cabang olahraga yang sangat bagus bagi kesehatan tubuh, kalian hanya perlu menggerakkan semua anggota tubuh kalian untuk melawan arus air, renang juga bermanfaat bagi kalian yang ingin menambah tinggi badan. Selain berfungsi sebagai penambah tinggi badan, renang juga dapat melatih kesehatan jantung dan menambah daya tahan tubuh serta mengurangi stres.



Disisi lain kolam renang umumnya menggunakan chlorine atau kaporit sebagai penjernih air dari kolam renang. Sifat dari kaporit sendiri bersifat mengeringkan kulit atau rambut. Kaporit atau chlorine desinfektan (yang bersifat menghalangi) yang biasa dimanfaatkan untuk menjernihkan air kolam renang. Biasanya berbentuk serbuk berwarna putih yang akan larut dalam air kolam dan menghasilkan oksigen dan gas kaporit yang memiliki bau menyengat.

Manfaat kaporit sendiri tidak hanya membasmi bakteri pada kolam renang tetapi juga menjernihkan air kolam renang. Pemanfaatan kaporit juga ada standar ukuran yang telah dipatenkan oleh badan regulasi. Sedikit kaporit akan memiliki efek kuman tidak mati semua dan menyebabkan penyakit menular. Jika memasukan kaporit dalam jumlah yang banyak penyebabnya sangat berbahaya karena terdapat gas klorin yang tersisa pada kolam renang. Kaporit dapat diukur dengan alat bernama Chlorine Meter, alat ini bermanfaat untuk mengukur jumlah kaporit pada kolam renang dan juga perusahaan yang memakai air.

Bahaya kaporit bagi kesehatan manusia :
  • Kaporit didalam tubuh akan menimbulkan resiko bagi tubuh dan masuk melalui pernafasan kulit, mata, dan bisa juga karena tidak sengaja tertelan. Gas yang ditimbulkan kaporit bersifat toksik. Dan ketika tidak sengaja tertelan akan menyebabkan rusaknya jaringan tubuh. Selain jaringan tubuh juga mengakibatkan penyempitan saluran dan pembengkakan paru-paru.
  • Perangsangan mata terjadi karena keringat dan urin bercampur dengan kaporit yang menyebabkan senyawa triklorida. Senyawa triklorida ini akan menyebabkan rangsangan pada membaran mucus atau lendir yang akan menyebabkan rangsangan pada mata.
  • Rangsangan kulit adalah suatu resiko yang ditimbulkan oleh kaporit dan akan menimbulkan rasa terbakar pada kulit. Kontak dengan air kolam yang terkandung kaporit akan terjadinya ruam merah dan rangsangan kulit.
  • Gangguan pernafasan, sistem pernafasan adalah organ yang penting bagi manusia dan mudah sekali terpapar oleh kaporit dalam bentuk gas dalam air. Gangguan kaporit pada kolam renang mengakibatkan beberapa masalah penyakit seperti bronkitis dan asma.



0 Response to "Bahaya Kaporit Bagi Kesehatan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel